Senin, 20 Februari 2012

Cermin

Assalamualaikum ....









Berdiriku didepan cermin ,menatap keseluruhan yg nampak dihadapanku .
kupasang senyum terbaik agar terlihat menarik . 
kurapihkan helai demi helai rambut yg berantakan
kutabur wajah ini dengan bubuk bubuk putih
agar elok wajahku terlihat .
kuambil sebuah benda lunak berwarna merah
kuarahkan kebibir kecilku .
kubuka lemariku
kuambil baju terbaik yg aku miliki
kukenakan baju itu
elok nian rupaku didepan cermin .




Kucoba menghadap cermin, seakan gambaran yg nampak dicermin adalah orang lain yg mampu kuajak bicara . kukatakan

" sedang apa kau disini "
" menunggu " jawabnya.

hati tergoncang, seakan akan hatiku yg menjawab pernyataan yg kulontarkan . kurasa mungkin ,aku sedang bicara dengan hatiku " menunggu apa ?  " tanyaku lagi .

" menunggu nasib baik datang kepadaku yg akan membawaku kedalam kebahagiaan
yg sudah lama kuimpikan, sehingga aku bisa menemukan cintaku "


aku diam tak bergerak dan bertanya kembali " Cinta? "


" ya,kawan ... cinta . aku menunggu cinta datang kepadaku dan menyapaku
dan, itu semua akan membuat hidupku berubah "


aku semakin bingung dengan jawaban yg kurasa itu muncul dari dalam hatiku . kurasa aku memang sedang hampa sehingga membayangkan aku bicara dengan hatiku ,meskipun aku tau itu yg kuinginkan, dan itu yg akan kudapatkan suatu saat nanti


" Cinta akan datang saat kau tak harapkan dia datang kepadamu .
tapi, jika dia datang jangan kau acuhkan karna lama kau tunggu dia yg tak kunjung datang .
jangan marah karna cinta ,karna cinta adalah sebuah perasaan yg diciptakan tuhan
untuk melupakan sejenak perasaan risau dan masalahmu "


" cinta itu suci dan murni ,jika suatu hari kau dikhianati atau dibohongi jangan kau salahkan cinta . karna, cinta datang kepada siapa yg akan mencintai . dan ,yg akan mengakhiri adalah dia yg mencintaimu ataupun dirimu yg ingin dicintai "


percayakah kau pada cinta? tanyaku saat itu


" kalau saja dia tidak pernah datang dan menghampiri hidupku .
sungguh, aku tak tau apa itu cinta . 
sungguh,aku tak percaya dengan adanya perasaan yg disebut CINTA "



" tanyamu membuatku bingung,kawaan ... bukankah cinta pernah menghampiri dan hinggap sesaat dikehidupanmu? " tanyanya padaku saat itu pula .


aku tersenyum dan kujawab :


" Cinta memang pernah beberapa kali menghampiri dihidupku . tapi, dia pergi
dia hilang . dia mengkhianatiku dan dia membohongiku . aku bingung,aku ragu
percaya tidak percaya ,saat ini aku move on .
tapi, ntah dimana dan darimana dan kapan dia hampiri aku lagi "


" tenang,kawaan ... bersabarlah .kau akan mendapatkan yg terbaik . sebentar lagi
tapi,jangan kau buat kecewa dirinya kembali ... buatlah dia selalu bersamamu "


aku bingung dengan jawabanya " BUATLAH DIA BERSAMAMU " . aku bertanya : bersma?


" ya,kawan ... buatlah cinta agar bertahan bersamamu .
agar hidupmu lebih berwarna nian . jangan sekali kali kau sia siakan
cinta yg datang kepadamu . seburuk atau sebaik apapun yg cinta hadirkan dihidupmu nanti, percayalah ... pasti, nanti kelak waktunya cinta akan memberimu yg TERBAIK dari yg paling BAIK dihidupmu "


aku tersenyum dan berkata " BAIKLAH ... "

Tidak ada komentar:

Posting Komentar